Majlis Ta'lim Al-Anwar Al-Ihsaniyah

Yayasan Cahaya Ihsan-Taqwa "Al Ihsaniyah"

Majlis Ta’lim Al-Ihsaniyah didirikan sebagai bagian integral dari Yayasan Cahaya Ihsan Taqwa Al-Ihsaniyah. Yayasan ini memiliki komitmen kuat dalam pengembangan spiritual dan keagamaan umat manusia. Dengan semakin berkembangnya kebutuhan akan pendidikan agama yang mendalam dan terstruktur, Majlis Ta’lim Al-Ihsaniyah hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut. Melalui kajian rutin dan berbagai program keagamaan, majlis ini berupaya untuk memperkuat iman, memperdalam pengetahuan agama, dan membentuk karakter manusia yang berakhlak mulia kepada umat manusia menjadi inti dari setiap aktivitas. Dengan dukungan dari para donatur dan partisipasi aktif jamaah, majlis ini berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi umat dan masyarakat luas

VISI
Membentuk generasi yang memiliki kecerdasan dan kedalaman spiritual, intelektual, serta emosional yang selaras dengan ajaran-ajaran Agama melalui pendekatan Tassawuf, serta mampu menjadi teladan dalam kehidupan di bumi yang penuh cinta dan kasih sayang.
 
MISI
1. Menyelenggarakan majlis ta’lim yang mengedepankan pembelajaran tentang keagamaan, tasawuf, dan kemanusiaan.
2. Mengembangkan program-program pendidikan yang mengintegrasikan ilmu pengetahuan dan spiritualitas.
3. Memberikan layanan kesehatan yang berlandaskan pada nilai-nilai kemanusiaan dan pelayanan.
4. Menyebarkan ajaran cinta dan perdamaian melalui kegiatan sosial dan lingkungan.
 
SILABUS
1. Pengantar Tassawuf dan Keagamaan:
Tujuan: Memperkenalkan dasar-dasar tasawuf dan prinsip-prinsip keagamaan.
2. Matilah Kalian Sebelum Kalian Mati:
Tujuan: Mengajarkan konsep kematian spiritual sebagai jalan menuju kedekatan dengan Allah.
3. Ilmu Perenungan dan Ilmu Argumentasi:
Tujuan: Mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan reflektif dalam konteks sehari-hari.
4. Jalan Kefakiran:
Tujuan: Memahami nilai-nilai kesederhanaan dan kefakiran dalam kehidupan sehari-hari
Scroll to Top